Langsung ke konten utama
MOHON MAAF karena domain lama sudah diambil alih oleh pihak lain dengan nama GANDENKU.COM untuk itu portal blog ini berubah menjadi AMANAHARKADI.BLOGSPOT.COM sampai dengan pembelian domain baru    

Unggulan

Arkadigital Luncurkan Selusin Kaos PKS

PROMOSI | KaosQue - Dalam rangka menjelang Pemilu 2024 saat ini Arkadigital meluncurkan Selusin Kaos PKS sebagai tahap pertama. Selusin Kaos PKS dengan 12 model desain gambar PKS yang dibuat merupakan salah satu promosi produk pembuatan KaosQue dari Arkadigital.  Untuk desain partai lain nantikan juga kehadirannya. Berikut spesifikasi produk yang kami tawarkan : Bahan CC 20 S, Printing DTF, Lengan Panjang / Lengan Pendek, Ukuran s.d XXL, Harga 85 K untuk ukuran s.d XL. Warna Kaos Hitam dan Putih.  Pemesanan silahkan klik link berikut : PESAN KAOS PKS 

ANAKKU YANG MULAI MANDIRI

Biasanya ia memang tidak biasa melakukan hal-hal yang sifatnya mandiri, namun lebih sering ia selalu manja dan minta dimanja. Namun hari ini di Ramadhan hari ke 9 ada yang luar biasa dibalik hikmah kelalaian saya sebagai orang tua.

Yap...memang harus diakui bahwa apa yang dilakukan hari ini merupakan kelalaian yang bisa membahayakan (walaupun jangan terlalu lebay juga sih) bagi keselamatan anak yang baru menginjakan dibangku kelas 4 tahun ini.

Namun saya senantiasa bersyukur dengan pelajaran 'kelalaian' ini karena keterlambatan yang sangat terlalu lambat untuk menjemput anak saya yang sekolah di bilangan Ciganjur Jakarta Selatan. Hmm...ternyata saking terlambatnya (walaupun sudah biasa anak saya dijemput terlambat) namun kali dalam pikiran anak saya yang biasanya ia akan menangis ketika belum dijemput dan selalu merengek untuk minta dijemput.

Hari ini ternyata sesuatu yang berbeda dan lain dari yang lain, ia telah berani ambil keputusan untuk belajat mencoba. ya...ini merupakan sebuah awalan yang baik untuk membentuk karakter kemandirian anak yang masih duduk di bangku SD. Anak saya mencoba melawan arus kemanjaannya ditengah shaum Ramadhan yang belum batal dari awal Ramadhan dan selalu shaum dengan penuh 1 hari. Kemandirian dengan mengambil inisiatif untuk berjalan kaki menyusuri jalan searah menuju pulang ke rumah untuk mencari ojek (walaupun terlalu nekad karena ia tidak membawa uang sama sekali, karena memang aturan di sekolahnya tidak membolehkan membawa uang jajan lebih dari 5 ribu. Perjalanan cukup jauh kalau boleh dibilang mungkin sekitar 2-3 Km an ia berjalan kaki, dan ditengah perjalanan ia dihampir 2 orang anak remaja naik motor dan bertanya mau kemana dek ? anakku pun menjawab mau ke pasar minggu, entah karena kasihan atau apa kedua remaja tersebut memberikan uang untuk naik ojek 15 ribu (Subhanallah...semoga Allah membalas kebaikannya dengan balasan yang terbaik..Amin). Lalu sesampainya di pangkalan ojek iapun menawar tukang ojek yang awalnya minta 20 ribu, tapi ia bilang cuma punya 15 ribu.

Sekali lagi hari ini memang kebaikan yang disebarkan wajah-wajah hikmah dibulan Ramadhan, tukang ojek yang baik tidak hanya menyetujui tawaran anak saya melainkan ia pun membelikan makanan dan minuman buka puasa bagi anak saya (ya Allah terima kebaikannya sebagai penebus dosanya dan penambah pahalanya).

Tukang ojek sesampainya dirumah, dan ketika mau dibayar sama eyangnya untuk tambahan namun ia menolak dengan meninggalkan rumah. hmmm...memang di Ramadhan banyak pahlawan yang hanya berharap pahala terbaik datangnya dari Allah SWT semata.

Namun ditengah para pahlawan Ramadhan, diantara kelalaian saya sebagai orang tua...satu hal bagi saya yang membuat hati ini merasa senang, bahagia dan sedkit banyak ada rasa kebanggaan atas anak saya adalah bahwa ia anak saya sudah mulai mandiri. Semoga ini awal yang baik...

Postingan Populer